Berita Terbaru

Lihat Lebih Banyak

Jakarta – TikTok Shop kembali hadir lewat kolaborasi dengan Tokopedia. Kehadirannya melalui platform Shop Tokopedia di aplikasi TikTok membawa berkah bagi para pelaku UMKM.Diketahui, sejumlah seller brand lokal mencatatkan lonjakan penjualan produk yang signifikan setelah TikTok Shop menggandeng Tokopedia. Sebut saja brand skincare bayi Gently Indonesia, brand skincare pria Bromen, brand modest fashion Benang Jarum, Buttonscarves, brand lokal fashion anak Little Palmerhaus, hingga brand fashion Muslim, Heaven Lights.M Thobroni Ali selaku CEO PT Solomon Indo Global yang merupakan produsen dari Bromen, mengatakan perusahaan baru merambah TikTok Shop di pertengahan tahun 2021. Lalu pada periode April-Mei 2022, pihaknya mengalami kenaikan penjualan…

Jakarta – Nikita Mirzani dengan tegas sudah tidak mau lagi membahas soal putrinya. Ia mengatakan biarlah saat ini semua kehidupan berjalan apa adanya.”Yang lalu biarlah berlalu, nggak usah diungkit lagi,” ungkap Nikita Mirzani saat ditemui di kawasan Transmedia, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2024).Pemain film Comic 8 itu juga tak mau lagi memikirkan soal putrinya yang sudah kembali ke Indonesia sepulang dari Inggris. “Masih ada dua anak yang harus diperhatikan dan harus disayang. Kasihan kalau yang dua ini harus terbengkalai karena yang satu,” paparnya lagi.Nikita Mirzani menegaskan sudah menghapus putrinya itu dari kartu keluarga. Ia juga sudah memaafkan apa yang dilakukan putrinya…

Turin – Juventus tertinggal jauh dari Inter Milan musim ini. Jika ingin mengejar sang rival dan terlibat persaingan titel lagi, ini yang dibutuhkan Bianconeri.Juventus belum mampu ikut persaingan gelar, meski sempat menyodok di awal hingga pertengahan musim. Pasukan Massimiliano Allegri malah melambat memasuki akhir musim dan kini dalam tekanan tim lain.Saat ini Juventus tertahan di posisi tiga Serie A dengan 63 poin. Mereka 20 poin di belakang Inter dan enam poin dari AC Milan di posisi dua. Bologna dan AS Roma menjadi ancaman di sisa enam pekan. Bologna berjarak empat poin sementara Roma tertinggal delapan poin namun dengan satu laga…

Jakarta – Baru-baru ini, media sosial dihebohkan dengan aksi pengemudi Fortuner berpelat TNI yang arogan di jalan umum. Dia tak meminta maaf setelah menabrak mobil lain, melainkan marah-marah dan mengaku dirinya adik jenderal!Jika kita mundur ke belakang, fenomena mengancam orang menggunakan pangkat tinggi marak terjadi di Indonesia. Biasanya, oknum arogan menggunakan ‘kartu as’ tersebut untuk gagah-gagahan dan menakuti pengguna jalan lain.Director Training Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Sony Susmana membenarkan, pangkat atau jabatan tinggi masih menjadi senjata utama bagi pengemudi arogan untuk melemahkan mental pengguna jalan lain. Bahkan, dalam sejumlah kasus, ada yang sampai memalsukan pangkat atau jabatannya. Viral mobil…

Bojonegoro – Destinasi mata Air Grogolan di Bojonegoro ramai diserbu wisatawan saat libur Lebaran. Suasana rindang hutan jati yang dialiri mata air alami jadi daya tarik.Mata air Grogolan berada di Desa Ngunut, Kecamatan Dander, Bojonegoro. Pada libur Lebaran, destinasi ini jadi objek wisata murah meriah untuk dikunjungi masyarakat Bojonegoro.Mereka menghabiskan waktu bersantai bersama keluarga di destinasi ini. Air yang mengalir dari sumber mata air Grogolan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para kawula muda maupun anak-anak. Di sini, mereka bisa bermain air atau mandi di aliran sungai yang jernih. Ditambah aneka makanan ringan yang dijajakan oleh warga setempat, semakin menambah…

Jakarta – YouTuber ‘Shanty di China’ membagikan momen hangat Idul Fitri bersama suami dan keluarganya di China. Meski sulit mendapatkan ketupat, ia tetap menyajikannya.Momen lebaran di luar negeri memang memiliki kesan yang berbeda dengan Indonesia. YouTuber dengan channel ‘Shanty di China’ membagikan momennya bersama sang suami merayakan lebaran di China (9/4).Tentunya momen lebaran itu berbeda dengan tradisi yang biasa dilakukan di Indonesia. Karena, Shanty hanya merayakannya bersama sang suami. Namun, turut hadir juga mertua dan saudara sang suami. Agar kesan lebaran di Indonesia tetap terasa, Shanty juga menyiapkan menu khas lebaran. Seperti menyajikan ketupat dan opor ayam.’Shanty di China’ lebaran…

Jakarta – Saat berkendara menempuh perjalanan jauh, termasuk di tengah arus balik lebaran 2024, rumusnya simpel. Jika mengantuk, segera menepi lalu istirahat dan sempatkan tidur sejenak. Kafein mungkin membantu, tapi tidak untuk menggantikan tidur.Praktisi kesehatan dari RS Abdi Waluyo, dr Yuhana Fitra, SpPD mengingatkan para pemudik untuk tidak mengandalkan kafein baik dalam kopi tubruk maupun minuman berenergi ketika tubuh sudah merasa kelelahan. Sesekali boleh jika memang benar-benar dibutuhkan, misalnya saat belum memungkinkan untuk berhenti.”Ada lho, yang minum cairan berenergi, yang diminum hanya cairan berenergi sepanjang perjalanan,” kata dr Yuhana dalam perbincangan dengan detikcom baru-baru ini. “At the end, terjadi hal-hal…

Jakarta – Kota Tua Jakarta tak hanya menjadi objek wisata pengunjungnya. Ada juga yang mengais rezeki demi menghidupi keluarga dan biaya kuliah.Kisah itu seperti milik Aris (22), Nanda, dan Maman (21) tiga warga Cilincing, Jakarta Utara yang membuka jasa foto di Kota Tua. Sejak 2021 mereka sudah mencoba peruntungan untuk membiayai hidup dan kuliahnya.”Uang yang kami dapat dari jasa foto ini buat keperluan pribadi, keluarga, sama bekal buat kuliah. Ya hasilnya lumayan buat tambah-tambah,” kata Aris ketika bercerita kepada detikcom, Senin (15/4/2024). Aris dan Maman berkuliah di Universitas Bhayangkara jurusan multimedia. Sedangkan Nanda berkuliah di Universitas Padjadjaran jurusan pertanian.Mereka hampir…

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memastikan harga bahan bakar minyak (BBM) tidak naik sampai Juni 2024. Meskipun, konflik antara Iran dan Israel yang sedang terjadi saat ini diyakini bakal berimbas pada harga minyak dunia.”Sampai Juni tidak naik (harga BBM), itu sudah statement pemerintah,” kata Airlangga kepada wartawan di kantornya, Jakarta Pusat, Selasa (16/4/2024).Terkait kondisi ini, Airlangga menyebut pemerintah akan terus memonitor situasi untuk menyesuaikan anggaran subsidi energi jika diperlukan. Perkembangan akan dilihat selama 1-2 bulan ke depan. “Kita monitor di harga minyak berapa. Kita terus melakukan exercise dan kita menjaga agar resource yang ada bisa dimanfaatkan. Tentunya…